Papan Buletin Blog Bhima

Bhima's Leaf

Jumat, 24 Desember 2010

RANCANGAN PERCOBAAN

Anova (analisis of varians)
Suatu analisis yang di ujikan untuk lebih dari dua sampel.

Judul àhipotesis àperlakuan

Berikut tips yang ditawarkan, mudah-mudahan dapat membantu menyelesaikan masalah hitungan (statistik) anda.

 1)
Apakah percobaan dilaksanakan untuk mendapatkan koefisien efek faktor perlakuan? Jika ya 

ke (a), jika tidak ke 4

(a) percobaan dapat dirancang secara regresi & korelasi, lanjut ke 2
 2)
Apakah koefisien efek tersebut akan digunakan hanya untuk memperlihatkan hasil perlakuan

yang diinginkan? Jika ya ke (b), jika tidak ke 3

(b) perlakuan dirancang secara linier
 3)
Apakah percobaan juga dimaksudkan untuk menentukan titik optimum efek faktor perlakuan?

Jika ya ke (c), jika tidak ke 2 

(c) perlakuan dirancang secara kuadratik
 4)
Apakah tujuan percobaan adalah untuk mendapatkan signifikansi efek perlakuan dan perlakuan

optimum? Jika ya ke 5, jika tidak ke 1
 5)
Apakah faktor yang diteliti tunggal? Jika ya ke 6, jika lebih dari 1 ke 12
 6)
Apakah percobaan dilakukan di lingkungan homogen, seperti di laboratorium atau rumah kaca?

Jika ya ke 7, jika tidak ke 8
 7)
Apakah jumlah ulangan tiap perlakuan sama? Jika ya ke (d), jika tidak ke (e)

(d) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Acak Lengkap seimbang

     (balance-Completely   Randomized Design)

(e) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Acak Lengkap tak seimbang (unbalance-CRD)
 8)
Apakah percobaan dilakukan di lapangan? Jika ya ke 9, jika tidak ke 6
 9)
Apakah media/areal percobaan mempunyai 1 sumber keragaman diluar perlakuan? Jika ya ke

10, jika tidak ke 11 
10)
Apakah jumlah kelompok lengkap? Jika ya ke (f), jika tidak ke (g)

(f) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Acak Kelompok seimbang

    (balance-Randomized Block Design) 

(g) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Acak Kelompok tak seimbang (unbalance-RBD)
11)
Apakah jumlah perlakuan = jumlah baris/kolom? Jika ya ke (h), jika tidak ke 9

(h) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Acak Kuadrat Latin (Latin-Square Design)
12)
Apakah faktor percobaan ganda (2 faktor)? Jika ya ke 13, jika tidak ke 19
13)
Apakah percobaan dilakukan di lingkungan homogen? Jika ya ke 14, jika tidak ke 15
14)
Apakah jumlah ulangan sama? jika ya ke (i), jika tidak ke (j)

(i) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Acak Lengkap Faktorial seimbang 

    (balance-Completely Factorial Randomized Design)

(j) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Acak Lengkap Faktorial tak seimbang

    (unbalance-CFRD)
15)
Apakah ada faktor penelitian yang lebih penting? Jika ya ke 17, jika tidak ke 16
16)
Apakah jumlah kelompok sama? jika ya ke (k), jika tidak ke (l)

(k) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Acak Kelompok Faktorial seimbang

     (balance-Randomized Factorial Block Design)

(l) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Acak Kelompok Faktorial tak seimbang

    (unbalance-RFBD)
17)
Apakah interaksi lebih penting dari kedua faktor utama? Jika ya ke (m), jika tidak ke 18

(m) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Petak Teralur (Strip Plot Design)
18)
Apakah penelitian mempunyai sumber keragaman diluar perlakuan? Jika satu ke (n), jika lebih

dari satu ke (o)

(n) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Petak Terbagi (Split Plot Design)

(o) pola percobaan yang cocok adalah Rancangan Kelompok Terbagi (Split Plot Design)
 19)
Untuk penelitian yang memiliki faktor 3 atau lebih, dapat mengkombinasikan faktor-faktor

tersebut diatas.

Tidak ada komentar:

Pengikut